Thu. Apr 25th, 2024

Tabanan Bali – Guna tetap terpeliharanya komunikasi dengan tokoh agama, masyarakat dan tokoh adat sekitar, Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra S.I.K M.H didampingi PJU mengunjungi yayasan Al-Amin Tabanan.

“Selain silaturahmi ke yayasan Al-Amin, kami juga menjemput bola untuk mendapat informasi dari masyarakat lewat tokoh agama di wilayah Tabanan, baik terkait kamtibmas, situasi dan kondisi lingkungan, sekaligus kami yang dinas di Polri berharap bisa mendapat masukan untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi, khususnya di satuan Polres Tabanan”. Terang Kapolres AKBP Ranefli.

Kedatangan Kapolres AKBP Ranefli Dian Candra bersama rombongan ke Yayasan Al-Amin diterima oleh Ketua Yayasan Haji Nana Suryana, Badan Pembina Yayasan, Ketua Takmir musolah, dan tokoh agama disekitar Yayasan Al-Amin Tabanan.

Saat obrolan yang gayeng, AKBP Ranefli mengenalkan progam “Curhat”, yang sudah dilaksanakan anggota Polres Tabanan dengan mendatangi beberapa lokasi sesuai agenda.

“Program curhat atau curahan hati, artinya adalah anggota Polres Tabanan menjaring dan menampung informasi, inspirasi, aspirasi dan pengaduan masyarakat. Silahkan masyarakat bisa menyampaikan unek-uneknya, hal ini demi kebaikan bersama, baik untuk masyarakat umum maupun Kepolisian Republik Indonesia khususnya di internal Polres Tabanan.” Jelas Kapolres Tabanan.

Program Curhat sebagai wadah strategis untuk bersilaturahmi, melakukan sosialisasi, menyampaikan himbauan dan juga memberikan edukasi ke masyarakat. Seperti yang disampaikan AKBP Ranefli.

“Kami juga mengajak masyarakat lewat Ketua Yayasan Al-Amin Haji Nana Suryana, agar selalu menjaga kamtibmas, mengingat adanya Presidensi G20, meski kegiatannya tidak di Tabanan, tapi beberapa lokasi wisata di Kabupaten Tabanan terpilih dalam kegiatan Field Trip, yaitu lokasi tujuan wisata yang akan dikunjungi delegasi negara KTT G20, mari kita tingkatkan kamtibmas dan turut mensukseskan puncak giat KTT G20 pada 16 November mendatang”. Pungkas AKPB Ranefli (Jumat, 4/11)

Ketua yayasan Al-Amin Tabanan Haji Nana Suryana, menyampaikan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Kapolres beserta rombongan dari Polres Tabanan, sekaligus untuk menjaring masukan dari masyarakat.

“Dari pihak kami akan tetap mendukung suksesnya KTT G20 dan mentaati segala bentuk peraturan yang berlaku. Berbagai kegiatan yang kami laksanakan selama ini, kami selalu koordinasi dengan Bhabinkamtibmas, Bhabinsa Polsek Tabanan, hingga sampai saat ini permasalahan yang menonjol diantara warga kami tidak ada, namun meski tidak ada permasalahan, kami akan tetap berharap mendapat bimbingan Bapak Kapolres Tabanan tentang Kamtibmas”. Ungkap Haji Nana Suryana.

Diakhir kegiatan dilaksanakan dengan sesi foto bersama dan penyerahan Bansos dari Kapolres Tabanan untuk Yayasan Al-Amin Tabanan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *